Backup Otak saya ambil berdasarkan tujuan blog ini dibuat yaitu sebagai tempat penyimpanan cloud otak saya apabila lupa atau kehilangan file. Tidak semata-mata hanya untuk Saya, blog ini juga bisa juga berguna dan bermanfaat bagi sebagian orang yang membutuhkan dan mengalami masalah yang sama seperti saya.
Artikel yang saya buat dan saya posting disini hampir 90% original berdasarkan ilmu yang saya ketahui dan saya alami, meskipun tidak 100% original tetapi saya sangat merasa berterima kasih terhadap blog ataupun website diluar yang telah membagikan ilmunya kepada saya, sehingga saya bisa membuat artikel yang berguna dan bermanfaat.
Blog ini fokus terhadap artikel yang memberikan tutorial (cara ataupun tips & trik) dan informasi terhadap teknologi, teknologi yang dibahas tidaklah semua dikarenakan keterbatasan ilmu saya dalam membagikan informasi, teknologi yang dibahas bisa Anda lihat pada bagian menu navigasi atau dibawah judul blog.
Berkenalan dengan saya, yang bernama Moh Ravi Dwi Putra dan sering dipanggil Ravi. Memulai blogging pada bangku SMP (Sekolah Menengah Pertama) di tahun 2013, meskipun blogging tidak terlalu fokus saya sangat menyukai kegiatan blogging dan sangat merasa tertarik, karena pada saat itu saya melakukan blogging hanya untuk mengisi kegiatan sehari-hari, tetapi untuk sekarang saya melakukan blogging untuk membagikan ilmu saya yang merupakan tujuan dari dibuatnya blog ini.
Menuntut ilmu adalah taqwa. Menyampaikan ilmu adalah ibadah. Mengulang-ulang ilmu adalah zikir. Mencari ilmu adalah jihad.—Abu Hamid Al Ghazali