Mencoba Windows Terminal, Versi Modern Command Line Interface Di Windows

Mencoba command line interface versi modern yang berjalan di windows 10 dengan menggunakan UWP dan bisa menjalankan wsl, cmd, powershell, ssh dll.
Mencoba Windows Terminal, Versi Modern Command Line Interface Di Windows

Command line interface merupakan tampilan yang hanya menggunakan text saja sebagai antarmuka dan menggunakan fungsi tertentu yang akan dijalankan, itu juga harus mengetik secara manual, itulah yang disebut sebagai command line interface. Microsoft sendiri mengembangkan sebuah command line interface yang disebut dengan powershell, powershell ini berguna untuk menjalankan perintah yang terdapat pada sistem operasi windows dan kemungkinan akan menggunakan command prompt yang terdapat pada windows, karena perintah dari command prompt juga bisa dijalankan pada powershell. Setelah Microsoft mengembangkan command line interface Microsoft belumlah puas dengan hasil tersebut, akhirnya Microsoft mengembangkan software atau aplikasi yang berbasis UWP yang bernama Windows Terminal yang bisa di download melalui Microsoft Store.

Mencoba Windows Terminal, Versi Modern Command Line Interface Di Windows
Daftar Isi

Fitur

Mencoba Windows Terminal, Versi Modern Command Line Interface Di Windows

Dari pembahasan windows terminal, kali ini saya akan membahas fiturnya terlebih dahulu. Fitur ini seiring update akan berubah, entah itu bertambah atau berkurang.

  1. Kustomisasi yang banyak, Windows terminal memiliki banyak sekali kustomisasi yang bahkan diluar dugaan, kustomisasi ini menurut saya benar-benar fleksibel karena dapat mengubah seluruh tampilan dari windows terminal itu sendiri, hanya perlu menambahkan atau mengurangi sedikit code yang terdapat pada pengaturan dan berbentuk .json.
  2. Terdapat focus mode yang membantu menghilangkan semua tab dan lebih fokus terhadap yang dikerjakan.
  3. Always On Top berguna untuk menjalankan windows in top.
  4. Mendukung banyak command line tool seperti fungsi Command Prompt, PowerShell, Raspberry pi via SSH, serta WSL (Windows Subsystem Linux).
  5. Terdapat Tab dan Shortcut Keyboard, dalam hal ini windows terminal mendukung tab jadi bisa lebih produktif dalam menggunakan command line interface dan mendukung keyboard shortcut yang memudahkan penggunaan.

Tampilan

Mencoba Windows Terminal, Versi Modern Command Line Interface Di Windows

Dari tampilan windows terminal cukup menarik dan modern sangat terlihat cocok dengan tema windows, Windows terminal sendiri mendukung fluent design (Transparent) meskipun terlihat bagus dan modern windows terminal tidak melupakan segi fungsi dan pengalaman pengguna. Tampilan windows terminal sendiri bisa diubah melalui Settings dan mengubah code dari file .json.

Open Source

Microsoft sendiri sekarang mulai melirik open-source setelah mengakuisisi Github, windows terminal menggunakan open-source sebagai metode pengembangannya dan membutuhkan masukan dari para komunitas, jika kamu ingin mengembangan windows terminal juga silahkan kunjugi halaman github berikut ini.


Kesimpulan

Dari artikel diatas Windows terminal merupakan aplikasi yang berbasis UWP (Universal Windows Platform) dan sangat powerfull, selain bisa menjalankan azure, wsl dan command prompt windows terminal juga bisa menggunakan powershell dan kustomisasi lainnya. Dari tampilan windows terminal dapat dikustomisasi melalui pengaturan dan bisa diatur dengan mengubah kode dalam file .json. Windows terminal sendiri dikembangkan oleh Microsoft dan komunitas maka dari itu windows terminal merupakan aplikasi yang bersifat open-source dan akan terus dikembangan dengan penambahan fitur baru.

Posting Komentar